Rasa malu memang adalah sesuatu yang sangat merugikan kita
dalam banyak hal. Di dalam kehidupan ini kita perlu berinteraksi dengan orang
lain, tentu interaksi bukanlah hal yang sulit untuk di lakukan. Tetapi beda
cerita jika kamu adalah seorang yang pemalu, rasa malu juga dapat dibagi ke
dalam beberapa macam, seperti malu berbicara, malu mengutarakan perasaan, malu
untuk menatap mata orang lain, bahkan malu untuk mengatakan sesuatu yang
merupakan kebeneran karena mata orang – orang akan tertuju kepadamu karena
ingin mendengarkan pernyataanmu.
Rasa malu memang adalah sifat bawaan dari orang tua kita
pada saat kita dilahirkan, rasa malu memang tidak dapat disembuhkan melainkan
dapat atasi dengan beberapa tips. Dalam artikel ini kami bagikan kepada kamu
semua cara menghilangkan rasa malu bagi kamu yang pemalu agar kamu dapat bebas
berinteraksi dengan sesama dan dapat mengejar impianmu tanpa terhadang oleh
kendala malu. Karena impianmu lebih berharga dari rasa malu yang menghantuimu.
1. Cobalah untuk kuatkan kepribadian dan harga dirimu.
Lemahnya harga dirimu dapat berdampak pada melemahnya
kepribadianmu dan itu dapat memicu ketakutan untuk bersosialisasi dengan
masyarakat. Seseorang merasa bahwa dirinya ini serba kekurangan dan serba tidak
percaya diri jika dibandingkan dengan orang lain. Merasa kecil hati itu dapat
menyebabkan seseorang itu untuk lebih diam dan memilih untuk menjauh dari
komunitas atau interaksi.
2. Jangan ikutin kata hatimu untuk menjadi malu.
Untuk tidak malu kamu harus bisa menerima dirimu seperti
apapun itu, tidak kurang dan tidak berlebihan. Cobalah berpikir ke arah yang
lebih positif seperti kamu dan mereka tidak mempunyai banyak perbedaan, ambilah
sisi yang memiliki persamaan untuk dibandingkan maka kamu akan merasa bahwasanya
kamu dan mereka itu serupa dan sederajat.
3. Jangan takut terhadap pendapat orang lain
Setiap manusia yang hidup di dunia ini tidak peduli sebaik
apapun yang dilakukan olehnya tetap saja akan menerima kritikan. Kritik dan
saran dari orang merupakan pelajaran penting dan dapat menjadi guru terbaik
dalam kehidupan kita semua. Maka dari itu jangan pernah takluk untuk mengubah
kritik negatif dari orang lain menjadi nilai positif yang dapat mendewasakan
karaktermu.
4. Dengarkanlah pengalaman orang lain mengatasi rasa malu
mereka
Ingat, Bukan hanya kamu yang merasa dihantui oleh rasa malu,
melainkan rasa malu ini juga dialami oleh banyak orang termasuk oleh orang
tuamu, seniormu dan orang-orang yang kamu kenal. Tanyakanlah kepada mereka
bagaimana cara mereka menghadapi rasa malu tersebut.
Intinya adalah jika mereka dapat mengatasi rasa malu jadi
kenapa kamu tidak dapat mengatasinya? apa perbedaanmu dengan mereka? perlu
dicatat bahwa manusia adalah mahkluk sosial yang dimana kita perlu berinteraksi
dengan orang lain, dan kita tidak dapat hidup seorang diri.
5. Sering berkumpul dengan teman – teman
Bercanda dan bermain dengan teman – teman dapat
meminimalisirkan rasa malu yang ada di dalam dirimu. Karena keseringanmu dalam
berinteraksi dapat secara alam bawah sadar menghilang rasa malu itu. Dan kamu
tidak akan merasa aneh dalam berinteraksi dengan orang lain karena kamu anggap
menganggap orang lain itu seperti teman kamu sendiri dan pembicaraan akan
berjalan mulus seperti yang kamu lakukan dengan teman – temanmu.
6. Belajar berbicara seperti seorang motivator handal
Yakinkanlah dirimu bahwa orang – orang disekitarmu senang
berbicara denganmu karena kamu memiliki mulut yang manis ibarat seorang
motivator. Latihlah kemampuanmu dalam berbicara, dan ingat hanya bicarakan hal
– hal yang positif dan jauhi topik – topik negatif. Karena topik negatif bukan
mendekatkan kamu dengan orang di sekitarmu, tetapi itu malah membunuh
karaktermu.
7. Jangan pernah takut untuk melakukan kesalahan
Pernah dengar pengalaman adalah guru terbaik dalam kehidupan
kita? Ya jelas! Pengalaman itu jika dipadukan dengan pengetahuan maka hasilnya
akan ajaib. Manusia yang tidak pernah melakukan kesalahan itu tidak pernah
benar – benar belajar, walaupun memang ada juga yang mampu. Tetapi percayalah
bahwa dengan kesalahan maka kamu akan lebih mengerti akar dari sebuah
permasalahan, mendewasakan pemikiranmu dan kamu tidak akan mengulanginya
kesalahan tersebut lagi.
8. Ketika kamu berada posisi yang tidak nyaman, Bernafaslah
dengan tenang
Sebelum kamu memulai pembicaraan di depan orang lain,
ataupun menghadapi tes wawancara, tariklah nafas dalam – dalam dan lepaskan
secara perlahan. Ulangi hingga kamu merasa rileks dan tenang. Dan usahkanlah
untuk tidak tegang dan jangan merasa malu karena kamu tidak ada kekurangan
apapun, kamu diciptakan olehNya untuk menjadi hebat.
9. Usahakan untuk berpikir positif
Janganlah selalu berpikiran bahwa kamu lebih rendah dari
orang lain, kamu tidak bisa melakukan ini dan itu, semua orang pasti
menertawakan aku, semua orang akan menganggap aku aneh dan bla bla. Please!
Jangan pernah punya pikiran seperti itu, karena bukan saja merugikan kamu
melainkan itu membuat mentalmu menjadi seorang yang tidak dapat maju. Selalu
berpikiran positif dan katakan kepada
dalam hatimu bahwa kamu bisa, kamu hebat dan mereka semua akan melihatnya siapa
kamu sebenarnya.
10. Perluaslah relasi dengan orang – orang sukses yang
berhasil mengatasi rasa malu mereka
Point ini hampir mirip dengan point ke 4 dimana kamu
diharuskan untuk mendengar pendapat dari orang – orang telah berhasil mengatasi
rasa malu yang ada di dalam kehidupan mereka. Penuhi lingkaran pertemanan kamu
dengan orang – orang seperti juga dapat memicu kamu mejadi seorang yang tidak
pemalu secara alam bawah sadarmu. Karena manusia itu diciptakan untuk dapat
beradaptasi dengan lingkungan tempatnya hidup.
terimakasih untuk tipsnya snagat membantu sekali
BalasHapustolak angin care